Karate
Karate (空 手 道) adalah seni bela diri yang berasal dari Jepang. Seni bela diri karate dibawa masuk ke Jepang lewat Okinawa.
Seni bela diri ini pertama kali disebut "Tote” yang berarti seperti
“Tangan China”. Waktu karate masuk ke Jepang, nasionalisme Jepang pada
saat itu sedang tinggi-tingginya, sehingga Sensei Gichin Funakoshi
mengubah kanji Okinawa (Tote: Tangan China) dalam kanji Jepang menjadi
‘karate’ (Tangan Kosong) agar lebih mudah diterima oleh masyarakat
Jepang. Karate terdiri dari atas dua kanji. Yang pertama adalah ‘Kara’ 空
dan berarti ‘kosong’. Dan yang kedua, ‘te’ 手, berarti ‘tangan'. Yang
dua kanji bersama artinya “tangan kosong” 空手 (pinyin: kongshou). Bapak karate dunia adalah Gichin Funakoshi
FUNAKOSHI KARATE-DO
Funakoshi karate-DO Indonesia lahir pada tanggal 18 Februari 1967 yang didirikan oleh Sensei Soegijat Baba. PerguruanFunakoshi karate –DO adalah perguruan yang beraliran Shotokan.
TEKNIK KARATE FUNAKOSHI
Teknik karateFunakoshi terbagi menjadi tiga bagian Utama :
1.Kihon ( Teknik Dasar )
2.Kata ( Jurus )
3.Kumite ( Pertarungan )
KIHON
Kihon Secara Harfiah berarti Dasar atau pondasi.Praktisi karate harus menguasai kihon dengan baik sebelum menguasai kata dan kumite.
Pelatihan Kihon dalam perguruan Funakoshi dimulai dari mempelajari Kuda-kuda ( cara berdiri Karate ) ,Tangkisan , Pukulan , dan Tendangan serta pada tingkatan sabuk Selanjutnya dilamjutkan dengan Bantingan dan jatuhan. Dan pada tingkatan sabuk biru dianggap sudah menguasai seluruh kihon.
KATA ( JURUS )
Kata secara harfiah berartiBentuk atau Pola. Kata dalam Karate Tidak hanya latihan fisik saja tetapi jugamengandung pelajaran tentang prinsip bertarung , setiap Kata mempunyai ritmedan pernapasan yang berbeda.
Dalam Karate Funakoshi ada 2Macam Kata ( jurus ) yang dipelajariyaitu :
1. Kata Shotokan yaitu Jurus ( kata ) aliran Shotokan untukperlombaan olah raga.
2. Jurus Funakoshi yaituJurus beladiri Praktis.
Dalam Kata ada yang dinamakan Bunkai , Bunkai artinya adalah aplikasi yangdapat digunakan dari gerakan – gerakan kata.
KUMITE
Kumite secara harfiah berartipertemuan tangan atau pertarungan.
Dalan Karate Funakoshi Mengenal 2macam Kumite yaitu :
1. Kumite Pertandingan Kumite ini berakar pada aliran olah Raga / untuk Olah Raga dan
dipertandingkan .
2. Kumite Bebas yang berakar pada aliran Full Body Contact
Luas lapangan
- Lantai seluas 8 x 8 meter, beralas papan atau matras di atas panggung dengan ketinggian 1 meter dan ditambah daerah pengaman berukuran 2 meter pada tiap sisi.
- Arena pertandingan harus rata dan terhindar dari kemungkinan menimbulkan bahaya.
Pada Kumite Shiai yang biasa digunakan oleh FORKI yang mengacu
peraturan dari WKF, idealnya adalah menggunakan matras dengan lebar 10 x
10 meter. Matras tersebut dibagi kedalam tiga warna yaitu putih, merah
dan biru. Matras yang paling luar adalah batas jogai dimana
karate-ka yang sedang bertanding tidak boleh menyentuh batas tersebut
atau akan dikenakan pelanggaran. Batas yang kedua lebih dalam dari batas
jogai adalah batas peringatan, sehingga karate-ka yang sedang
bertanding dapat memprediksi ruang arena dia bertanding. Sisa ruang
lingkup matras yang paling dalam dan paling banyak dengan warna putih
adalah arena bertanding efektif.
Peralatan dalam pertandingan karate
Peralatan yang diperlukan dalam pertandingan karate
- Pakaian karate (karategi) untuk kontestan
- Pelindung tangan
- Pelindung tulang kering
- Ikat pinggang (Obi) untuk kedua kontestan berwarna merah/aka dan biru/ao
- Alat-alat lain yang diperbolehkan tapi bukan menjadi keharusan adalah:
- Pelindung gusi (di beberapa pertandingan menjadi keharusan)
- Pelindung tubuh untuk kontestan putri
- Pelindung selangkangan untuk kontestan putera
- Peluit untuk arbitrator/alat tulis
- Seragam wasit/juri
- Baju putih
- Celana abu-abu
- Dasi merah
- Sepatu karet hitam tanpa sol
- Papan nilai/n scoring board
- Administrasi pertandingan
- bendera merah & biru untuk juri
- Peluit untuk wasit
Tambahan: Khusus untuk Kyokushin, pelindung yang dipakai hanyalah
pelindugn selangkangan untuk kontestan putra. Sedangkan pelindung yang
lain tidak diperkenankan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar